
Mimbarmaritim.com (Tanjungpandan)
PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sangat mengapresiasi pencapaian Desa Terong, Kecamatan Sijuk yang masuk kedalam 75 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia tahun 2023.
Pencapaian Desa Terong masuk kategori Anugerah Desa Wisata 2023 sejalan dengan program Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Hal ini disampaikan Menparekraf Sandiaga Uno ketika berkunjung ke Desa Wisata Kreatif Terong di Kecamatan Sijuk, Belitung, Jumat (2/6/2023).
PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Tanjungpandan pada tahun 2022 bersama Pemuda Nelayan Pecinta Alam Terong (PNPAT) dan Ketua Pokdarwis Anter Berkarya – Desa Terong melakukan Program Rehabilitasi Pesisir Pantai dan Laut melalui penanaman pohon mangrove 11.550 bibit. Mangrove ini pada luas area 3,5 hektar dan Konservasi Terumbu Karang yang rusak di area Pantai Desa Terong Kecamatan Sijuk, Tanjungpandan.
“Kami sangat mendukung atas pencapaian Desa Terong, semoga kedepan program penanaman pohon mangrove ini dapat menjadi agenda rutin,” kata Arifuddin Situmorang selaku Plh. General Manager PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Tanjungpandan melalui keterangan tertulisnya diterima redaksi Mimbar Maritim, Sabtu (3/6/2023)
Arifuddin menambahkan penanaman pohon manggrove selain bertujuan untuk membantu menstabilkan ekosistem dan mencegah erosi, bisa untuk sarana wisata edukasi kepada pengunjung Desa Terong.
